KESALAHAN JUDUL HALAMAN

KESALAHAN DALAM SEO | KESALAHAN JUDUL HALAMAN
Judul halaman juga merupakan elemen penting daslam SEO yang juga harus anda perhatikan. Mesin pencari menggunakan jugul halaman sebagai indikator untuk mengetahui isi dari website anda. Infomasi apa yang ada di dalam website anda, dan juga tentang apa informasi dari website yang anda sediakan. Website anda harus dapat diketahui isinya hanya dengan membaca judul halaman website anda. Jika judul halaman yang anda gunakan terlalu panjang, tidak mengandung kata kunci, maka anda akan kehilangan kesempatan mendapatkan pengunjung.
Apa yang di maksud jugul halaman itu?
Judul halaman suatu website adalah tulisan yang muncul di title bar paling atas dari halaman website anda,judul halaman ini berasal dari meta tag, dimana mesin pencari akan melakukan pencarian pertamakali pada sutau halaman situs lewat meta tag ini. Meta tag ini tidak akan ditampilkan dalam tampilan normal situs anda, namaun anda dapat melihat meta tag ini dengan cara klik kanan pada halaman website anda kemudian pilih view(untuk internet explorer) atau view source untuk firefox.
Anda akan melihat kode sumber dari halaman web anda. Judul halaman anda akan ada diantara kedua tag HTML, yang menunjukkan awal dan akhir dari halaman.
Judul halaman juga akan ditampilkan sebagai teks yang bisa di klik (clickable) jika judul halaman muncul di mesin pencari karena sama dengan kata kunci yang di ketikkan di mesin pencari.
Kesalahan yang sering di lakukan pada judul halaman
Kesalahan yang umum dilakukan adalah judul halaman menggunakan merek suatu bisnis. Sayangnya mereka inginn agar merek tersebut muncul untuk seluruh halaman website mereka, termasuk area yang seharusnya digunakan untuk menempatkan kata kunci di gunakan untuk menempatkan merek tersebut. Oleh karena itu kita harus memikirkan bagaimana penulisan judul yang tepat jika anda ingin menggunakan merek perusahaan anda.
CAra membuat judul halaman yang efektif
Agar judul yang kita buat efektif maka judul halaman harus terdiri dari 10 sampai dengan 60 karakter termasuk spasi. Juka judul halaman terlalu panjang, maka akan terpotong ketika muncul di mesin pencari. gunakan juga kata kunci untuk judul halaman anda.
Yang selanjutnya dengan menyertakan merek dagang, namun perlu diingat merek yang digunakan harus sesuai dengan isi dari halaman website anda, jika judul halaman tersebut tidak menunjukkan isi dari halaman website maka akan sulit untuk mendapatkan pengunjung melalui mesin pencari. SElain itu jika kurang mengandung kata kunci maka kemungkinan untuk muncul di halaman hasil pencarian sangat kecil.
Yang perlu anda perhatikan disini adalah judul dari tiap-tiap halaman website anda harus di optimalkan, dan tidak hanya mengoptimalkan judul halaman untuk home page. Luangkan sedikit waktu anda untuk dapat memilih judul halaman yang tepat dan usakan judul halaman ini juga anda berlakuakn untuk masing-masing halaman website anda yang lain. Jika anda rutin dalam melakukanya, maka Optimasi judul halaman ini dapat meningkatkan pengunjung ke website anda di masa yang akan datang.
Semoga bermanfaat.

No comments:

Post a Comment

Silahkan berkomentar di belajar NgeBlog
terimakasih atas komentarnya